[Resep] Choco Eclair Dessert

Thursday, September 15, 2016

Supaya bisa segera membuat dan menyantap kue ini, kamu perlu menyiapkan bahan-bahan ini:

untuk filling:

  • 2 boks bubuk pudding vanilla instan
  • 750 ml susu putih cair
  • 240 gr whipped cream topping siap saji
  • 3-4 bungkus biskuit atau crackers tawar

untuk topping:

  • 45 gr bubuk cocoa
  • 200 gr gula pasir
  • 65 ml susu putih cair
  • 100 gr mentega
  • 1 sendok teh ekstrak vanilla
Langkah-langkah membuatnya:

filling

  • Campurkan susu dan bubuk pudding, aduk merata hingga tidak ada bubuk yang menggumpal.
  • Tambahkan whipped cream siap saji, aduk kembali hingga tercampur sempurna.
  • Siapkan loyang berukuran 25×35 cm. Letakkan biskuit atau crackers tawar di bagian dasarnya hingga menutupi seluruh areanya.
  • Tuang adonan filling ke atas biskuit.
  • Ulangi lagi lapisan biskuit dan adonan filling seperti di atas, lalu akhiri dengan biskuit sebagai lapisan teratas.

topping

  • Didihkan susu cair, bubuk cocoa, dan gula pasir selama 1 menit. Selama dididihkan, campuran harus terus diaduk.
  • Setelah 1 menit, matikan api. Diamkan kembali campuran tersebut selama 1 menit supaya uapnya keluar.
  • Masukkan mentega dan ekstrak vanila. Aduk terus hingga mentega meleleh dan tercampur.
  • Tuang campuran topping tersebut ke atas lapisan biskuit dan filling.
  • Masukkan ke dalam lemari es dan dinginkan selama semalaman.
Besoknya, kue vanilla cokelat ini bisa kamu nikmati deh selagi dingin.
Resep ini diolah dari situs The Kitchen is My Playground.
Read More

[Resep] Cheese Cake Nutella Mini

Untuk membuat kue ini, bahan-bahan yang perlu kamu persiapkan adalah:

  • 300 gr crackers atau biskuit tawar
  • 5 sendok makan mentega tawar
  • 1 toples Nutella ukuran 400 gr
  • 100 gr kacang almond atau hazelnuts
  • 450 gr cream cheese (bisa kamu dapat di supermarket)
  • 65 gr gula bubuk, diayak
  • Whipped cream
  • Cetakan dan wadah kertas untuk cupcakes secukupnya.
Nah, setelah semua alat dan bahan siap, ikuti langkah-langkah pembuatan ini:
  • Hancurkan crackers atau biskuit tawar. Kamu bisa menggunakan penggiling atau food processor.
  • Setelah mulai hancur, tambahkan mentega tawar dan 1,5 sendok makan Nutella ke dalam remahan. Aduk terus sampai mulai menggumpal.
  • Tambahkan 3 sendok makan hazelnuts atau kacang almonds. Giling dan aduk hingga adonan bertekstur seperti pasir basah.
  • Siapkan cetakan dan lapisi masing-masingnya dengan wadah kertas cupcakes. Masukkan 1 sendok makan adonan biskuit ke setiap cetakan. Tekan-tekan ke bagian dasar cetakan hingga padat dan tidak ada ruang kosong. Masukkan ke dalam lemari es untuk mengeraskannya.
  • Kocok cream cheese dan gula bubuk sampai halus. Kemudian, masukkan seluruh Nutella yang tersisa dan aduk sampai benar-benar tercampur dengan sempurna.
  • Ambil cetakan dari dalam lemari es dan tuang adonan cream cheese ke dalamnya. Isi hanya sampai 2/3 bagiannya saja. Masukkan kembali ke dalam lemari es selama 5-8 jam.
  • Mini Nutella cheesecake-mu siap dinikmati dingin-dingin, deh.
Resep ini diolah dari situs Rasa Malaysia
Read More

Ibu, I Miss you So Much

Siang tadi baru dapat seminar sehari tentang motivasi SUKSESMULIA dari kubik leadership, yang dilaksanakan di sekolahku. Seminarnya dibagi 3 sessi. Sessi pertama dan kedua kami banyak diajak tertawa. Begitu masuk ke sessi ketiga, saat menjelaskan tentang EPOS dan ENEG alian Energi Positif dan Energi Negatif. Kami diingatkan kembali oleh sebuah kisah nyata dari salah satu trainer kubik leadership.

Cerita ini awalnya pernah ku baca dari sebuah email milis dan aku menangis dibuatnya. Untuk yang kedua kalinya aku mendengarkan langsung dari Bapak Jamil Azzaini-nya sendiri saat datang ke sekolah untuk memberikan motivasi beberapa tahun yang lalu kepada kami para guru. Saat beliau bercerita pun, lagi-lagi aku menangis.

Read More

[Resep] Sushi

Photo taken by http://id.wikipedia.org


Membuat sushi khas jepang memang agak sedikit ribet, tapi aku coba menyederhanakannya dan semurah mungkin ^_^


Bahan-Bahan :
  1. Nori (rumput laut kering)
  2. Nasi pulen (cari yang berasnya gendut-gendut dan besar) 500 gr
  3. Cuka 3 sdt
  4. Gula 1 sdm
  5. Garam 1 sdt
  6. Bakso kepiting (boleh diganti dengan tuna atau salmon) secukupnya
  7. Mayonaise 2 sdm
  8. Minyak Wijen 1 sdm
  9. Wortel iris lidi.
 Alat-alat :
  1. Pisau
  2. Bambu mate (untuk ngegulung sushi)
  3. Plastik 2 kilo di belah 2
Cara membuat :
  • Masak nasi seperti biasa, sambil menunggu nasi matang, masukkan ke dalam mangkok kecil gula, garam dan cuka. Aduk hingga rata.
  • Setelah nasi matang, masukkan campuran cuka, gula, garam ke dalam nasi panas. Aduk-aduk hingga rata. Lalu diamkan.
  • Sambil menunggu nasinya agak dingin, rebus bakso kepiting hingga matang.
  • Masukkan diwadah terpisah, mayonaise dan minyak wijen. Aduk rata.
  • Masukkan bakso kepiting yang matang kedalam adonan mayonase dan minyak wijen.
  • Setelah nasi dingin, siapkan bambu mate yang sudah dilapisi plastik.
  • Tata nori, lalu nasi diatasnya setebal kurang lebih 1 cm.
  • Buat parit diatas nasi sebesar jari tangan, masukkan bakso kepiting yang dilapisi mayonase dan potongan wortel di dalam parit. (jika selera bisa masukkan alpukat).
  • Gulung dengan rapih seperti menggulung roll cake.
  • Potong-potong sushi sesuai selera. 

Catatan Penting :
  • Jika norinya lebar, belah 2 terlebih dahulu.
  • Nori dapat dibeli di toko-toko yang menjual barang-barang khas jepang. Atau ada nori buatan Thailand (Tae Koi Noi) yang ukuran kecil di Carefour.
  • Pada saat penataan nori dan nasi dapat dibalik  sesuai selera (maksudnya dapat ditata nasi terlebih dahulu baru nori). Jika penataan nasi terlebih dahulu (sushi california) bisa ditambah okubi sebelum nasi diletakkan.
  • Saat hendak memotong sushi, masukkan pisau terlebih dahulu kedalam air matang agar tidak lengket.
  • Jika yang suka dengan tuna mentah, potong2 tuna lalu rendam di dalam campuran mayonase, cuka dan minyak wijen.

Read More

[Resep] Brownies Kukus

Bahan-bahan :
  1. 200 gram Tepung terigu segitiga
  2. 400 gram gula pasir
  3. 8 butir telur
  4. 1/2 kaleng susu kental manis cokela.
  5. 300 ml minyak goreng (margarine leleh)
  6. 1/2 botol pasta mocca
  7. 1/2 ons cokelat bubuk
  8. 1/2 sdt vanili
  9. 1 sdm SP
  10. 1/2 sdt garam
  11. cokelat beras/messes secukupnya *aku tambahin almond iris diremukkin buat iseng-iseng aja*
Cara membuat :
  1. Ayak tepung terigu, cokelat bubuk dan SP sisihkan.
  2. Kocok telur dan gula sampai larut masukkan bahan kering aduk rata, tambahkan susu kental, pasta mocca, vanili dan garam, terakhir masukkan minyak goreng, campur rata,bagi menjadi 2 adonan.
  3. Masukkan dalam loyang ukuran 22×22 cm yang telah dioles margarin tipis dan dialasi kertas roti.
  4. Masukan adonan pertama, kukus selama 15 menit dengan api kecil, setelah permukaan kering taburi dengan messes, taburi almond kepingan yang sudah diremukkan ..masukkan adonan kedua,
  5. 5.Kukus +/- 30 menit ato hingga matang.
Read More

[Resep] Mayonaise

Sumber: Fatmah Bahalwan

Bahan-bahan :
  • 1 btr telur
  • 30 gr gula halus
  • 350ml minyak salad/ minyak sayur
  • 2 sdm air jeruk lemon
  • 2 sdm susu kental manis

Cara membuat:
  • Taruh dalam wadah : telur, gula halus, air jeruk lemon dan susu kental manis.
  • Kocok mixer kecepatan sedang sambil dituangi minyak salad.


Tips:
Kunci keberhasilannya adalah, tuang minyak salad atau minyak sayur dengan pancuran kecil secara konstant sambil bahan lain dimixer.

Selamat menikmati.
Read More

Cara membuat Pisang Gencet

Cara membuat cemilan pisang gencet. Makanan favorite keluarga dengan resep warisan dari almarhumah mama.

www.adeufi.com

Bismillahirrahmanirrahiim
Assalamu'alaikum w.w.

Almarhumah mama itu hobi sekali kulineran dan memasak. Padahal awalnya beliau itu termasuk anak orang kaya yang manja dan agak tomboy. Bukan masakan yang beliau pelajari, namun beliau lebih memilih main drama jadi tentara, menjadi kepala kamar di asrama sekolahnya, dan jadi mayoret di marching band asramanya. Jadi yang namanya ke dapur hampir tak pernah disentuh semasa gadisnya.

Read More

[Resep] Es Kacang Merah


photo taken by : www.satujam.com

  
Bahan-bahan :
  • Kacang merah 250 gr.
  • Selasih 3 Sendok makan.
  • Sirup Mocca.
  • Susu kental manis putih
  • Es serut atau es batu

Cara Membuatnya :
  • Rebus kacang merah hingga matang, lalu tiriskan.
  • Rendam selasih kedalam eir hangat, tunggu hingga selasih mengembang.
  • Masukkan kacang merah ke dalam mangkok.
  • Lalu masukkan selasih dan es serut atau es batu.
  • Tuang sirup dan susu kental manis sesuai selera
  • Es kacang merah siap disajikan.
Read More

[Resep] Es Timun

photo taken by : www.femina.co.id


Bahan-bahan :
  • Timun jepang 2 buah.
  • Jeruk lemon 2 buah.
  • Gula pasir 4 sdm (dicairkan).
  • Es batu.
  • Air es secukupnya.

Cara Membuatnya :
  • Kupas kulit timun jepang dan buang bijinya.
  • Parut timun dengan parutan pepaya atau parutan keju.
  • Peras jeruk lemon dan masukkan air perasannya ke dalam parutan timun.
  • Masukkan gula cair yang telah dingin ke dalam timun.
  • Tambahkan air es hingga rasa yang di kehendaki.
  • Sajikan Es timun dengan es batu.
Read More

[Resep] Biscuit Roll Ball

photo taken by : kulinersehat.com



Bahan-bahan :
  • Biskuit regal 1 bungkus besar.
  • Susu kental manis coklat 4 sachet.
  • Keju parut 50 gr
  • Mentega 150 gr dicairkan
  • Misses

Cara Membuatnya :
  • Hancurkan biskuit hingga halus.
  • Masukkan keju parut, aduk hingga tercampur rata.
  • Masukkan mentega cair, aduk hingga tercampur rata.
  • Masukkan perlahan-lahan susu kental manis dan aduk hingga adonan menjadi kalis.
  • Bentuk adonan bulat-bulat.
  • Gulirkan adonan bola ke dalam misses.
  • Biscuit roll ball siap disajikan
Read More

Qada dan Qadar


Bismillahirrahmaanirrahiim

Assalamu'alaikum wr.wb.

Saat aku berkunjung ke salah seorang temanku yang baru saja melahirkan, tiba-tiba temanku berkata denga mata berkaca-kaca, "Mba, ada katarak di mata dede". Tak terasa mataku pun ikut berkaca-kaca mendengar ucapannya.

Read More