Travel Halal Bersama CBWisata

Wednesday, June 6, 2018


Bismillahirrahmaanirrahiim
Assalamu'alaikum w.w.

Resiko saat kita traveling keluar negeri itu adalah mencari makanan halal di negeri orang. Kalau negaranya memiliki penduduk mayoritas muslim sih nggak terlalu pusing yaa. Tapi kalau penduduknya mayoritas non muslim.. huhuhuhu...

Ingat dulu saat saya ke Pattani, Thailand. Kami sempat bingung mau makan dimana. Bersyukur kami sepakat menyewa mobil plus supirnya dan minta ditunjukkan di restauran yang punya muslim. 

Sempat terpikir dulu, seandainya sudah ada travel halal ya, pasti kita nggak membuang waktu untuk mencari-cari pemandu perjalanan kami.

Eh, tapi sebenarnya apa sih yang dimaksud travel halal itu?
Beberapa teman yang saya tanya menjawab seperti ini :

"Wah, aku baru denger, Mbak. Biasanya tuh kata halal adanya pada makanan/minuman halal, restauran halal, kosmetik halal. Belum pernah tuh travel halal."

atau

"Apa ye, De? Biro perjalanan halal gitu?"

Tapi sebagian lagi yang saya tanya tentang travel halal, mereka mengatakan :

"Travel halal itu travel yang nyediain makanan halal, bayarnya nggak pakai riba, nggak ngajak ke tempat-tempat maksiat. Beribadah tepat waktunya. Macam Umroh dan Haji itu."

Hmm...
Memang untuk sebagian orang, banyak yang berpikir bahwa travel halal itu nggak jauh dari travel umroh dan haji. Padahal travel halal itu bukan sekedar perjalanan ke tanah suci saja loh.

Ketika mencari di wikipedia, travel halal diarahkankan ke pariwisata halal. Pariwisata halal menurut wikipedia adalah pariwisata yang diarahkan untuk keluarga muslim yang mematuhi aturan Islam.

Ya, Travel halal adalah sebuah perjalanan yang mengikuti aturan Islam. Pada itinerary (jadwal perjalanan) ada jadwal berhenti untuk melakukan sholat 5 waktu. Makan di tempat makanan yang halal dan pergi ke tempat-tempat wisata yang diperbolehkan untuk muslim.

Namun memang travel halal baru seputaran perjalanan umroh dan haji. Belum banyak biro perjalanan yang menawarkan paket travel halal.

Hingga saya ditawarkan seorang teman sebuah paket perjalanan dari CBWisata. Teman saya memberikan brosur dari CBWisata tersebut.

Begitu lihat paket travel yang ditawarkan, ada paket travel halalnya looh, iiih saya langsung tertarik deh.

TENTANG CBWisata

Sebelum saya menjelaskan paket travel halal yang ditawarkan oleh CBWisata, kita kenalan dulu ya dengan perusahaan travel ini.

CBWisata adalah nama dari usaha PT. Cakrawala Buana Wisata yang bergerak di industri pariwisata. Dalam hal ini adalah biro perjalanan atau travel.

CBWisata juga didukung oleh SDM yang berpengalaman dalam bidangnya, serta mampu bekerja secara professional. CBWisata mencoba mewujudkan cita dan tanggung jawab dalam bentuk pemberian pelayanan dalam bidang biro perjalanan wisata.

LOKASI KANTOR CBWisata

CBWisata adalah perusahaan travel yang berlokasi di Jakarta, tepatnya di :

Pejaten Indah 2
Blok D no 4
Jakarta Selatan 12520
Indonesia

atau di

Gedung NITC Lt Dasar
(RA Tour)
Jln Imam Bonjol
Lubuk Baja - Nagoya
Batam
Indonesia

VISI & MISI CBWisata

Menjadi Perusahaan Tour & Travel yang terdepan dan terpercaya dalam bidang jasa pelayanan pariwisata dengan kualitas terbaik adalah visi dari CBWisata.

Sedangkan misi yang dikedepankan oleh CBWisata adalah sebagai berikut :
  • Memberikan pelayanan terbaik
  • Menggunakan tenaga pekerja yang profesional
  • Berkomitmen pada standar kerja yang tinggi
  • Memberikan produk jasa travel yang berkualitas
  • Membina komunikasi yang baik kepada semua pelanggan
  • Menjadi perusahaan penyedia layanan travel dengan kualitas pelayanan yang prima.
  • Mengutamakan kepuasan pelanggan

PAKET PERJALANAN CBWisata

Berawal dari kegelisahan para traveler yang sudah mulai aware akan kehalalan perjalanannya, CBWisata pun membuka program travel halal.

Sudah tentu travel halal yang paling utama adalah perjalanan haji dan umroh yang setiap tahunnya selalu ada. Namun selain perjalanan haji dan umroh, CBWisata juga membuka perjalanan menyusuri tempat-tempat bersejarah Islam.

Bukan cuma itu, CBWisata juga menawarkan perjalanan umum tentunya dengan jadwal dan itinerary yang sesuai dengan kaidah-kaidah umat Islam.

Berikut paket-paket perjalanan yang dibuat oleh CBWisata :

Haji dan Umroh

Pada paket haji dan umroh ini ada banyak ragam paketnya, yaitu :

  • Paket umroh dan haji pada umumnya (langsung ke tanah suci)
  • Paket umroh dan wisata Turki
  • Paket umroh bulan Ramadhan.

travel halal
photo by CBWisata dokumentasi

    Jelajah Bumi Para Nabi

    Pada paket perjalanan ini, kita bisa touring menyusuri jejak sejarah para nabi-nabi Allah, dengan destinasi sebagai berikut : “MUSCAT – CAIRO – GUNUN TURSINA – JERUSALEM – TEL AVIV DANAU TIBERIAS – HEBRON – JERICHO – PETRA – MU'TAH – AMMAN”




    Kita diajak mengunjungi dan menyaksikan jejak perjalanan Nabi Musa as, yaitu ke Piramida, Gunung Sinai, Gunung Tursina, dll.
    travel halal
    photo by CBWisata dokumentasi
    Bukan cuma itu kita diajak melakukan perjalanan bersejarah ke Jordania, yaitu ke bangunan bersejarah Petra yang merupakan salah satu keajaiban dunia.

    Pohon Sahabi juga merupakan salah satu destinasi kita saat di Jordania. Menurut sejarah Pohon Sahabi ini adalah pohon yang dipercaya sebagai saksi pertemuan biarawan Kristen bernama Bahira dengan Nabi Muhammad SAW.  Masya Allah..

    travel halal

    Sebenarnya, CBWisata juga menyediakan paket perjalanan beribadah di Masjidil Aqsa/Baitul Maqdis. Seperti kita ketahui mulai bulan Juni 2018, pemerintah Israel tidak memberikan ijin visa bagi wisatawan dari Indonesia, maka kegiatan wisata kesana pun untuk semetara dihentikan.

    Hmm.. sampai kapan ya? 
    Sampai Allah mengijinkan kita shalat di Masjidil Aqsa. ^_^ itu jawaban saya.. xixixi.. Kalau jawaban CBWisata hingga batas waktu yang belum ditentukan.

    Flash Packer New Zaeland

    Paket perjalanan ini kita ber-travel halal di negara New Zaeland. Dimana kita diajak melihat desa yang dipakai untuk lokasi syuting film The Hobbit. Tau kaaan film box office itu?

    Dan kita juga diajak berwisata melihat keindahan alam New Zaeland dari atas Skyline Gondola. Dan masih banyak lagi wisata-wisata lainnya seperti ke The Blue Spring yang merupakan sumber mata air yang menyuplai 70% air mineral kemasan di New Zealand.


    K-Pop Muslim Tour

    Nah kalau yang ini buat para pencinta K-Pop dan drama Korea (macam saya iniii... ^_^) paket ini cocok banget nih.

    Kita diajak ke Pulau Nami, lalu belajar membuat Kimchi dan menggunakan Hanbok (pakaian tradisional Korea), ikutan meletakan gembok cinta (eeeaa ini buat yang couple kali ya, yang jomblo gembokan hatimu pada Allah biar dikasih jodoh sholeh dan sholehah.. aamiin).


    Selain itu kita juga diajak jalan-jalan ke MBC Broadcasting. Duuuh, siapa tau ketemu oppa Soung Seung Heun. *Ngarep.

    Muslim Travel Domestik

    Paket ini diberikan bagi teman-teman yang mau berwisata di negeri kita tercinta ini. Banyak jejak-jejak sejarah Islam tersebar di negeri yang mayoritas muslim ini.

    Sport Session

    Selain itu CBWisata juga memberikan travel halal yang paket-paket perjalanannya bersifat momentum, seperti Paket perjalanan menonton pertandingan olahraga atau berolahraga di negeri orang.

    Paket sport session ini terdiri dari olahraga :

    a. Sepak Bola.

    Buat kamu para pencinta bola, CBWisata menyediakan tiket nonton Piala Dunia FIFA 2018 dan Internasional Champion Cup 2018. Duh, kebayang nonton serunya piala dunia, sambil sesekali bikin yel-yel dengan kemeriahan theme song piala dunia 2018 dari Jason Derulo.



    b. Balap Motor.

    Kalau buat pencinta MotoGP atau Internasional Motorcycle Grand Pix, kamu bisa pesen nih dari sekarang tiketnya. Iiish.. kapan lagi nih liat babang Rossi, Lorenzo, Pedrosa dan dedek Marquez. Huaaa... jadi mupeng.




    c. Golf

    Ini buat yang seneng dengan olahraga tongkat a.k.a golf. CBWisata menyediakan paket untuk bermain golf di Bangkok, Thailand. Duh.. jauh ya mainnya.. Nggak papa kan kali ini olahraganya plus travel halal. Jadi aman dan damai perjalanannya.



    KEUNGGULAN CBWisata

    1. Terpercaya

    Ini travelnya amanah nggak? Nanti tipu-tipu macam yang sedang booming saat ini.

    Memang yaa, denger berita saat ini bikin biro-biro perjalanan ketar-ketir, karena efeknya kepercayaan orang jadi menurun. Dan pertanyaan diatas sering kali terlontar kepada travel-travel yang mengatasnamakan travel halal.

    Terperosoknya para travel itu, karena mereka menggunakan sistem yang tidak islami. Macam sistem ponzi atau multilavel marketing, yang jelas dalam Islam ini dilarang.

    Nah, Insya Allah CBWisata sistem yang digunakan adalah dengan menggunakan bisnis travel konvensional pada umumnya.

    Kepercayaan itu dibuktikan dengan bergabungnya CBWisata ke asosiasi travel yang terpercaya, seperti :

    • My Halal Trip Indonesia (MHTI)


    Sebuah asosiasi yang sudah memiliki izin yang sah ini dibentuk oleh beberapa pengusaha muslim nasional, khususnya yang bergerak di industri pariwisata. Mereka membentuk asosiasi ini berawal dari sebuah komunitas travel agent.

    MHTI berdiri karena melihat wisatawan muslim yang pergi ke negara non-muslim namun sulit mendapatkan akomodasi dan konsumsi yang halal. Seperti kegelisahan saya, yang saya tulis diatas.

    MHTI memberikan kepastian bahwa kebutuhan halal tersebut bisa dipenuhi, dengan hadirnya travel halal ke negara-negara seperti Jepang, Korea, dll

    MHTI seolah melihat peluang bahwa sebagai negara berpenduduk muslim terbesar di dunia, Indonesia menjadi salah satu pasar yang menarik untuk berkembangnya industri wisata halal di Tanah Air.

    • Garuda Wisata Halal


    Garuda Wisata Halal, adalah sebuah asosiasi dan konsorsium travel, yang juga merupakan salah satu bagian dari My Halal Trip Indonesia (MHTI).

    PT. Garuda Indonesia Airlines, Tbk sebagai maskapai terbesar di Indonesia memberikan kontribusi dan support untuk fasilitas transportasi udara dalam kebutuhan paket-paket perjalanan wisata ke : Korea, Jepang, Hongkong, Thailand, dan destinasi wisata lainnya.

    • Travel4All


    Sebuah asosiasi yang bergerak di industri pariwisata, beranggotakan travel agent dari Indonesia, Malaysia, dan Thailand, yang mengedepankan konsep wisata halal ke destinasi-destinasi wisata favorit di dunia.

    Nah, kalau sudah tergabung dalam 3 asosiasi tersebut, nggak mungkin kan mau tipu-tipu. Mereka juga kan memilih membernya untuk menjaga nama baik organisasinya.

    2. Visa diurus oleh pihak travel

    Sebagian besar visa travel diurus langsung oleh CBWisata. Jadi menghemat waktu dan tenaga kita untuk dateng-dateng ke kedutaan untuk pengurusan visa ini. Tinggal siapin diri aja deh.. langsung cuuus.. berangkat.

    3. Costume/Private

    Pelayanan travel dari CBWisata ini bisa disesuaikan dengan permintaan dan kebutuhan pelanggan. Jadi nggak saklek harus sesuai ketentuan travel yaa.

    4. Well Organized

    Buat yang hendak berpergian kelompok, nggak perlu lagi pusing mengatur agenda kegiatan apa saja yang dilakukan. Tinggal hubungi CBWisata untuk koordinasi maunya gimana, jeng jeeeng... jadwal kegiatan kita tersusun dengan rapih.

    5. Kemudahan pembayarannya

    Orang Indonesia kan demen ya dengan kata "dicicil". Mulai dari nyicil pekerjaan, nyicil isi rumah, apalagi pembayaran yang dicicil.. xixixi.

    CBWisata sadar akan kesukaan tersebut, maka untuk beberapa produk jasa CBWisata, diberikan kemudahan dengan membayar secara bertahap (dicicil). Yeeey...


    Nah, sekarang, dengan menggunakan travel halal dari CBWisata, teman-teman bisa berwisata mengunjungi tempat-tempat favorite teman-teman, tanpa takut-takut lagi dengan segala kegiatan kita sebagai muslim/muslimah.



    Wassalam




    Post a Comment

    Aduuuh ma kasih yaaa komentarnya. Tapi mohon maaf, buat yang profilnya "unknown" langsung saya hapus. Semoga silaturahmi kita selalu terjaga walau lewat dumay. Selamat membaca tulisan yang lainnya ^_^