2 Tempat Makan Romantis di Depok

Thursday, April 19, 2018


Bismillahirrahmanirrahiim
Assalamu'alaikum w.w.

Setiap orang punya pilihan tempat romantis sesuai seleranya. Tempat romantis tidak melulu diatas pegunungan, di pinggir pantai atau candle light dinner di restoran mahal. Berhubung saya itu hobi banget makan, maka tempat romantis versi saya adalah makan di saung dengan nuansa tenang pinggir kolam atau danau buatan berdua yayang, seraya memandang ikan bersenda gurau bersama teman-temannya. Eaaaa... ^_^



Tempat romantis versi saya, memang tidak jauh dari tempat tinggal saya, yaitu di Depok Jawa barat. Di Depok sebenarnya ada banyak tempat seperti itu. Tempat makan berupa saung dengan nuansa kolam, serasa sedang makan diatas kolam atau danau. Namun yang saya tulis disini 2 tempat dengan makanan enak dan nuasanya benar-benar romantis, yaitu :

1. Saung Talaga


photo by openrice.com

Rumah makan ini jadi langganan ngumpul sama teman-temanku ngajar dulu. Kalau ada acara kita pasti merujuknya kesini. Tempatnya nyaman memang. Dulu dari cuma beberapa saung, sekarang luas sekali di sepanjang danau ada tempat makannya. Tempat duduknya pun ada yang tanpa pembatas menuju ke danau, ada juga yang benar-benar diatas saung.

tempat duduk pinggir danau tanpa pembatas (photo by tripadvisor)


tempat duduk lesesah (photo by tripadvisor)
Di Saung telaga ini kita bukan hanya makan-makan saja, tapi bisa naik perahu keliling danau. Duduk berdua di perahu dengan yayang sambil tunjuk-tunjuk sesuatu, seperti model-model klip kalau lagi berdua pasti ada nunjuk-nujuk sesuatu.. xixixi..

Perahu unutk keliling danau (photo by google search)
Fasilitas lain di Saung telaga, live music bisa menambah keromantisan berdua. Enaknya nih kalau mau benar-benar itu danau milik berdua, hindari datang di jam-jam makan siang atau weekends. Suasana benar-benar terasa romantis. Selain tempat makan disana juga ada kolam renangnya looh. Jadi selain indah buat berdua yayang, kita bisa juga ajak keluarga. Untuk jam operasional kolam renang sudah dimulai pukul 09.00 - 18.00 dengan harga tiket Rp 15.000 (weekdays) dan Rp 20.000 (weekends). Nah, kalau di jam-jam baru buka, itu kolam renang bisa serasa milik berdua, karena masih sepiiii... xixixi

jam operasional dan harga tiket kolam renang (photo by google search)

kolam renang saung talaga (photo by google search)
Selain berenang anak-anak juga bisa bermain di playground yang disediakan. Ada ayunan dan komidi putar mini. Oiya kalau musim duren, di pintu masuk biasanya dijajakan duren besar-besar dan maniiis.

playground di saung talaga (photo by google search)

Lokasi Rumah Makan Saung telaga ada di :
Jalan Raya Sawangan No. 1, RT 01/ RW 04
Rangkapan Jaya, Pancoran MAS
Kota Depok, Jawa Barat 16435
Jam Buka  : 8:30 - 20.30 WIB (Setiap Hari)
PIC : 0813-8016-5357


Kalau dari Terminal Depok, setelah RS Bakti Yudha dan Depok Town Center (DTC). Tapi kalau dari arah cinere setelah komplek perumahan BDN.

2. Mang Engking


Rumah makan ini berada di dalam lingkungan kampus UI. Saya pertama kali kemari lagi-lagi bersama dengan teman-teman mengajar saya. Kami selain memiliki jalur pulang yang searah, kami juga memiliki hobi yang sama "senang jalan dan senang makan". Sebenarnya di Gubug Makan Mang Engking itu di Jabodetabek ada 2 tempat, di Depok dan BSD. Kalau di BSD spesial menyajikan makanan khas Sunda, sedangkan di Depok lebih ke Seafood yang dimasak tradisional Sunda.

Disini tidak seperti di Saung Talaga, 1 saung besar ada beberapa lesehan yang di sekat. Kalau di Mang Engking benar-benar diberikan per gubug untuk lesehan. Bagi yang tidak bisa duduk ada meja makan yang menggunakan bangku. Disediakan di dekat pintu masuk. Tapi kan jadi ga romantis.. ga bisa berdua-duan dengan yayang.

Tempat makan dengan meja dan kursi (photo by depoktren)

Nah untuk mendapatkan tempat yang lebih privasi, dan mendapatkan susana romantis yang tenang, kita bisa meminta pelayannya untuk diantarkan ke gubug yang lebih dalam. Suasana di Mang Engking mau malam atau siang, selalu terlihat romantis.
Suasana malam Mang Engking (photo by Tomi satryanto)

Suasana gubug Mang Engking saat siang (photo by qraved)


Sayangnya disini hanya ada fasilitas perahu, tapi itu pun sedikit. Dan di Mang Engking tidak ada playground untuk anak-anak. Jika bawa keluarga, mainan buat anak-anak hanya pada saat memberikan makan ikan. anak-anak pasti senang sekali.

Ikan ternak di danau Mang Engking (photo by tripadvisor)

Lokasi Gubug Makan Mang Engking ada di :
Kampus UI
Jalan Danau Salam, Srengseng Sawah
Jagakarsa, Jakarta
Jam Buka : 10.00 - 22.00 WIB (Minggu Libur)
PIC : 0858-1411-3926

Kalau dari Terminal Depok setelah ring road tugu perbatasan Depok dan Jakarta, masuk ke gapura UI. Kalau ke kampus UI belok kiri, Mang Engking belok kanan.

Nah, kedua tempat tersebut terkadang dijadikan latar untuk foto prewedding. Coba itu udah romantis, perut kenyang dan bahagia deh sama yayang pulang dari sana. Tapi yayangnya yang sudah resmi dan halal yaa. Tidak dibenarkan untuk pasangan yang belum halal. ^_^

Selamat beromantis riaaa ^_^

Wassalam



Post a Comment

Aduuuh ma kasih yaaa komentarnya. Tapi mohon maaf, buat yang profilnya "unknown" langsung saya hapus. Semoga silaturahmi kita selalu terjaga walau lewat dumay. Selamat membaca tulisan yang lainnya ^_^