Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017

Thursday, October 26, 2017


Bismillahirrahmanirrahiim
Assalamu'alaikum w.w.

Pada tanggal 19 - 21 Oktober kemarin, saya main-main ke gedung Smesco Convention Hall yang di Jl. Gatot Subroto Kav. 94 Jakarta. Awalnya saya tertarik kesana karena melihat beberapa flyer bertebaran di media sosial tentang event 2nd Quilt and Needle Craft Festival 2017. Wow sudah kedua saja ya acaranya? berarti tahun lalu pun pernah ada. Kenapa saya nggak ngeh ya?

Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017



Ya, Smesco kini tiap tahun mengadakan pameran karya para pengrajin Quilt yang tersebar di seluruh nusantara, bahkan saat ini Smesco coba menampilkan hasil Quilting dari 4 negara, diantaranya Belanda dan Jepang. Dan tidak tanggung-tanggung, Menurut Mba Ari Nurul, selaku ketua panitia acara 2nd needle and craft ini mereka juga menghadirkan Miss Reiko Kato langsung dari Jepang untuk menjadi tutor membuat beberapa kerajinan Quilting.

Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017
Ibu Ari Nurul H.

Saya, saat itu datang pada tanggal 19 Oktober. Sengaja saya datang dihari pertama, untuk melihat acara pembukaan pameran tersebut. Saat datang masih sepi (saya datang pukul 08.50). Iya lah masih sepi, wong acara dimulai pukul 10.00 WIB. Rajin bener yaaa?

Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017
saat memasuki hall pameran

Dengan comutterline dan ojek online saya tiba di gedung Smesco. Begitu memasuki hall, saya disambut dengan tampilan hasil quilting dari manca negara. Bentuknya berupa bedcover. Ada yang terbuat dari mesin dan ada juga yang dijahit tangan.. woow... asli saya terkagum-kagum.

Eh.. eh.. dari tadi ngomongin quilting.. quilting.. memang quilting apa sih?

Apa itu Quilting?
Quilting adalah seni menggabung-gabungkan kain dengan ukuran dan potongan tertentu untuk membentuk motif-motif yang unik. Menggabungkan kain tersebut disebut juga dengan Patchwork. Kemudian patchwork ditindas dengan jahitan model jelujur yang ukurannya harus sama jika dilihat dari sisi manapun. (info : nisaquilt.com)

Makanya saya terkagum-kagum, saya membayangkan bagaimana tekunnya pengrajin quilting menjahit pola dengan tusuk jelujur di kain berukuran 2 x 2 meter. Masya Allaaaah...

Bagaimana Asal Mula Quilting?
Quilting ini diperkenalkan oleh penduduk Eropa yang pada saat itu sedang melakukan perpindahan dari Eropa ke Amerika. Dan pada abad ke 18-19 mulailah berkembang kemajuan dengan banyaknya hasil dari kreasi tehnik quilting ini. Sementara Quilting Indonesia tehnik menggabungkan potongan potongan kain perca ini baru saja mulai berkembang. Dalam perkembangannya tehnik quilting menggunakan bahan bekas dari pakaian atau sisa dari pembuatan pakaian yang tidak dipakai sesuai perkembangan zaman saat ini tehnik quilting menggunakan kain khusus yang dipergunakan untuk quilting. (info : hiloninside.com)

Hmmm... pantas saja saat pembukaan kemarin, banyak bule-bule yang menjadi tamu undangan.

Selain hasil karya quilting, saya juga melihat hasil kerajinan yang lainnya, seperti hasil dari rajutan. Sesuai dengan nama acaranya. Needle and Craft, Needle artinya jarum, Craft artinya kerajinan. Jadi acara festival saat itu adalah pameran dari hasil-hasil karya yang dibuat dengan menggunakan jarum. Dan di pameran tersebut ada 64 booth yang ikut berpartisipasi. Banyak yaaa... dan cantik-cantik deh hasil karyanya.
Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017
patchwork tudung saji

Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017
kerajinan dari kulit jagung

Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017
kerajinan rajut

Yang unik dari acara pembukaan saat itu ada fashion show baju-baju hasil rajutan dan sulam. Tapi jangan membayangkan model berwajah segar-segar tinggi semampai, karena yang menjadi model saat itu wanita-wanita usia diatas 50 tahun. Duuuh, makin kagum deh. Saya jadi salah fokus. Bukan melihat baju-baju sulaman dan rajutan yang ditampilkan model, tapi malah melihat model-model usia lanjut tersebut. Jalannya masih gagah melenggak lenggok diatas panggung catwalk dan dari wajahnya masih terpancar kecantikannya. Masya Allah..
Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017
para model cantik usia lanjut

Satu lagi acara yang unik adalah penampilan dari anak berkebutuhan khusus (ABK) yang mempunyai suara merdu, begitupun yang menjadi basis. Jika kita tutup mata, maka bayangan kita yang nyanyi itu Donni Sibarani (vokalis dari Ada Band). Jonas (penyanyi ABK) ini menyanyikan lagu-lagu kids jaman now, dan itu baguuuuus, Masya Allah.

Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017
Jonas dan temannya yang basis
Yang mau dengarkan suara merdu jonas, silakan klik disini.

Ini sebenarnya acara pameran apa dzikir akbar sih? hehehe.. soalnya tidak berhenti bibir saya mengucap kata Masya Allah karena kekaguman saya melihat keunikan yang tampil di acara tersebut.

Acara pembukaan juga dihadiri oleh petinggi-petinggi di Indonesia dan juga tokoh-tokoh terkenal, seperti bapak Mentri Koperasi, Ibu Rieke Diah Pitaloka, dan Ibu Dewi Motik.
Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017
Para petinggi dan tokoh terkenal bersama penderita breast cancer

Festival yang bertajuk Nawa Cita Nusantara ini seolah ingin mengangkat 9 harapan (Nawa Cita) dari quilting Indonesia. Salah satunya harapan terangkatnya quilting Indonesia masuk di jajaran quilting terbaik di mancanegara. Aamiin...

Pada acara festival ini banyak digelar pelatihan-pelatihan gratis untuk umum, yaitu :
  • Membuat glass placement dari komunitas RAJUT
  • Membuat placement bunga kering dari komunitas ASPRINGTA
  • Membuat pernik cantik variasi sulam dari komunitas SULAM
  • Membuat pernik mungil patchwork dari komunitas P2N
  • Membuat rajut charity dari komunitas KNOCKKERS INDONESIA
Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017

Selain pelatihan ada juga beberapa Talkshow dan Seminar Bisnis yaitu tentang :
  • Langkah jitu menjadi Womenpreneur sukses.
  • Mengenal batik dan potensinya untuk pasar luar negeri.
  • UKM  go online dan percepatan sistem perdagangan nasional bebasis elektronik yang terintegrasi.
Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017

Nah seru kaaaan?
Waktu hari pertama saya datang kesana, saat itu ada pelatihan membuat glass placement dan placement bunga kering berupa pembatas buku. Cantiiiik deh.. dan yang mengajar itu sudah lansia, namun kreatifitasnya saya perlu acungi jempol. Untungnya peserta pelatihan usia 20 dan 30an. Iya laaah regenerasi kerajinan seperti ini untuk anak-anak mudanya.

Saat acara Ibu Ari juga menghadirkan para penderita breast cancer untuk mengenalkan breast knitting atau payudara rajut. Breast knitting ini digunakan sebagai pengganti payudara yang hilang karena operasi. Menurut 3 penederita breast canser yang hadir saat itu, menggunakan breast knitting mereka merasa nyaman dan percaya diri. Rajutannya juga tidak membuat iritasi kulit ataupun aleri. Hmm.. baru tau kaaan? atau saya saja yang baru tau ya? hehehe...
Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017
Breast knitting (photo taken by knittedknockers.org)

Pada acara festival itu, tepatnya di hari Sabtu, 21 Oktober 2017, ada volunteer dan charity bagi wanita. Kita bisa deteksi dini kanker payudara.

Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017

Hari itu saya benar-benar puas melihat ragam kreatifitas dari Quilting dan Craft. Sayangnya saat itu saya nggak bawa uang banyak. Kalau bawa uang pasti sudah terkuras dompet saya untuk beli pernik-pernik cantik dari rajutan, quilting dan sulam. Semoga saja tahun depan, diadakannya pas tanggal muda. hahaha.. Saya jadi nggak sabar menunggu Festival tahun depan, pastinya acara lebih menarik dari tahun ini.

Sekian laporan pandangan mata saya pada acara Smesco 2nd Needle and Craft Festival 2017. Happy reading ^_^

Wassalam


Post a Comment

Aduuuh ma kasih yaaa komentarnya. Tapi mohon maaf, buat yang profilnya "unknown" langsung saya hapus. Semoga silaturahmi kita selalu terjaga walau lewat dumay. Selamat membaca tulisan yang lainnya ^_^